Tulisan 8 Bahasa Inggris Bisnis 1#
Bayi yang lahir dengan Hipotiroid bawaan akan terlihat normal sampai usia 3 bulan, namun ancaman bagi perkembangan fisik dan mental membayanginya. Lakukan pemeriksaan TSH Neonatus sebelum bayi Anda berumur 7 hari, agar deteksi dini maupun tindakan pengobatan bisa segera dilakukan.
Hipotiroid Bawaan Pengaruhi Tumbuh Kembang Anak
Hipotiroid bawaan merupakan gangguan kesehatan pada bayi sejak lahir yang disebabkan kekurangan hormon tiroid. Hormon ini dibutuhkan untuk pertumbuhan dan perkembangan pada bayi dan anak-anak.
Kekurangan hormon tiroid pada bayi jika tidak didiagnosis dan cepat diobati dapat menyebabkan keterbelakangan mental dan kretinisme. Namun, kebanyakan orang tua kurang mewaspadai bahaya ini. Hal ini karena bayi baru lahir dengan hipotiroid bawaan seringkali terlihat normal sampai usia 3 bulan atau dengan gejala klinis ringan, seperti susah makan, lesu, kuning, susah buang air, pembesaran lidah, suara tangisan parau, perut membesar dengan hernia lembam, kulit bintik dingin dan sebagainya.
Agar bisa didiagnosis secara dini, perlu pemeriksaan TSH Neonatus. Pemeriksaan TSH Neonatus dianjurkan pada bayi baru lahir, berusia 3-5 hari atau maksimal sebelum usia 7 hari. Tes konfirmasi dilakukan 2 minggu setelah screening awal, dan pemantauan perlu dilakukan secara berkala pada bayi yang mendapatkan pengobatan hipotiroid bawaan.
Deteksi dini dan terapi segera pada bayi dengan hipotiroid bawaan akan menghasilkan pertumbuhan dan perkembangan fisik serta mental yang normal. Keterlambatan terapi dapat menyebabkan berkurangnya tingkat kecerdasan anak.
Sumber : Kompas, 11 Des’2011
Tidak ada komentar:
Posting Komentar